Peduli Palestina, HARUM Care Salurkan Infak Kemanusiaan Rp100 Juta melalui BAZNAS RI

ANP • Thursday, 21 Dec 2023 - 18:46 WIB

JAKARTA - HARUM Care, sebuah organisasi yang bergerak di bidang pelayanan sosial, menyalurkan infak kemanusiaan untuk Palestina sebesar Rp100 juta melalui Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) RI.

Penyaluran infak kemanusiaan untuk Palestina diserahkan langsung oleh Ketua HARUM Care, Ridwan berserta jajarannya kepada Kepala Divisi Pengumpulan Retail BAZNAS RI, Arief Budiman di Gedung BAZNAS, Jakarta, Rabu (20/12/2023).

Dalam sambutannya, Kepala Divisi Pengumpulan Retail BAZNAS RI, Arief Budiman menyampaikan terima kasih dan apresiasi terhadap HARUM Care yang mempercayakan penyaluran melalui BAZNAS RI.

"Alhamdulillah, terima kasih dan apresiasi kami sampaikan kepada HARUM Care yang telah mempercayakan penyaluran infak kemanusiaan untuk Palestina melalui BAZNAS RI," kata Arief.

Arief mengungkapkan, BAZNAS RI menyalurkan infak kemanusiaan untuk Palestina dalam beberapa tahap. Dia mengatakan, penyaluran masih terus berlangsung hingga sekarang.

"Kami perlu menyampaikan bahwa sampai saat ini penyaluran infak kemanusiaan masih terus berlangsung. Kami juga menjalin kerja sama dengan tiga lembaga filantropi terkemuka di Mesir," terangnya.

Sementara itu, Ketua HARUM Care, Ridwan juga menyampaikan terima kasih kepada BAZNAS RI yang telah menerima bantuan dari HARUM Care untuk diserahkan kepada rakyat Palestina.

"Kami mengucapkan terima kasih kepada BAZNAS yang telah memperkenankan kami hadir sekaligus membawa misi berupa amanah untuk disalurkan kepada saudara-saudara kita di Palestina," katanya.

Dia menegaskan, HARUM Care memberikan dukungan penuh kepada Palestina untuk memperoleh kemerdekaannya. Katanya, kemerdekaan merupakan hak segala bangsa.

"Selain daripada itu, kita juga patut berterima kasih kepada rakyat Palestina yang dengan penuh kesabaran membela kesucian Masjidil Aqsa dan tanah Palestina yang merupakan tanah para nabi," katanya.

Ridwan berharap, bantuan yang disalurkan melalui BAZNAS RI bisa menjangkau seluruh korban kekejaman Israel di Gaza Palestina, dan pihak yang terlibat dalam penyaluran mendapat ganjaran dari Allah.

Turut hadir, Ketua Yayasan HARUM Karawang, Syafira Ramadhani; Ketua Badan Pengurus Harian Yayasan HARUM, Asep Saepudin; serta Penasehat Yayasan HARUM, Ahmad Rusdy.