PLN NP Gelar Pameran Terbesar Ketenagalistrikan di Indonesia

LAN • Monday, 11 Sep 2023 - 19:33 WIB

Jakarta - PLN Nusantara Power kembali menggelar pameran dan konferensi terbesar yang bernama Nusantara Power Connect 2023 (NP Connect 2023). Event tahunan ini berlangsung di Jakarta Convention Center pada tanggal 11-12 September 2023 dan menjadi yang ke-8 sejak pertama kali digelar.

Nusantara Connect 2023 menjadi magnet bagi industri ketenagalistrikan dengan menghadirkan 113 perusahaan, 177 booth pameran, 20 sesi konferensi, dan 55 pembicara dari delapan negara, termasuk Indonesia, India, Jepang, Singapura, Austria, Malaysia, Uni Emirat Arab, dan China. Acara ini menjadi pusat diskusi perkembangan industri ketenagalistrikan di Indonesia.

Direktur Utama PT PLN (Persero), Darmawan Prasodjo mengapresiasi peran PLN Nusantara Power dalam menyelenggarakan acara ketenagalistrikan terbesar di Indonesia ini. Menurutnya, acara ini adalah kontribusi penting dalam mendorong transisi energi nasional.

“Menjadi satu kebanggan karena event ini menjadi kontribusi PLN Nusantara Power dalam perkembangan industri ketenagalistrikan terutama dalam mendorong percepatan transisi energi nasional”, ujar Darmawan.

Perubahan nama dari PT Pembangkitan Jawa-Bali (PT PJB) menjadi PT PLN Nusantara Power (PLN NP) juga diumumkan seiring dengan rebranding NP Connect. Transformasi ini bertujuan untuk memperkuat ekspansi bisnis PLN NP.

Acara ini menjadi bagian dari upaya PLN Nusantara Power dalam mendukung PLN menghadapi tantangan bisnis ketenagalistrikan yang semakin kompleks sambil mewujudkan Net Zero Emission pada tahun 2060.

Direktur Utama PT PLN Nusantara Power, Ruly Firmansyah, menyatakan bahwa NP Connect 2023 menjadi tempat penting bagi para pemangku kepentingan industri ketenagalistrikan global untuk berbagi peluang bisnis dan pengetahuan. Ajang ini juga bertujuan mengatasi berbagai tantangan di bidang ini.

"Dalam menjawab tantangan global serta akselerasi mewujudkan Net Zero Emission pad atahun 2060, kami menggelar Nusantara Power Connect 2023 agar terjadi interaksi, komunikasi, diskusi, dan menjadi sinergi bersama di industri ketenagalistrikan" ujar Ruly.

Selama tujuh tahun berturut-turut, NP Connect telah berperan besar dalam perkembangan industri ketenagalistrikan di Indonesia. Gelaran tahun ini di Jakarta sebagai pusat pemerintahan dan bisnis memudahkan para pemangku kepentingan untuk berpartisipasi dan berkontribusi.

Acara ini juga mencakup penandatanganan kerja sama antarinstansi yang mendukung perkembangan industri ketenagalistrikan, termasuk optimalisasi TKDN dan program transisi energi menuju Net Zero Emission.

Nusantara Power Connect 2023 bertujuan menjadi pusat gerakan perkembangan industri ketenagalistrikan dengan skala global, memberikan akses terbaru dalam teknologi, informasi, dan inovasi bagi para pelaku industri. Pameran ini juga akan menghadirkan Investor Day, Supplier Gathering dengan lebih dari 250 supplier nasional, dan diskusi tentang Green Energy Nusantara (GENIUS).

Ajang ini menjadi kesempatan tingkat tinggi bagi investor dan pemangku kepentingan utama untuk berdiskusi tentang peluang investasi dan kolaborasi bisnis dalam sektor ketenagalistrikan.