Missing: Mencari Ibu yang Hilang Melalui Internet

MUS • Wednesday, 22 Feb 2023 - 15:50 WIB

Genre: Drama, Thriller
Sutradara: Nicholas D. Johnson, Will Merrick
Penulis Naskah: Aneesh Chaganty, Sev Ohanian
Pemeran: Storm Reid, Tim Griffin, Nia Long, Ken Leung, Daniel Henney, Kimberly Cheng, Joaquim de Almeida, Amy Landecker, Daniel Henney
Durasi: 1 jam 51 menit
Distributor: Sony Pictures
Mulai Tayang: 22 Februari 2023

Missing merupakan sekuel film Searching yang tayang pada tahun 2018. Missing ditulis dan disutradarai oleh Will Merrick dan Nick Johnson dari sebuah cerita karya Sev Ohanian dan Aneesh Chaganty. 

Missing menceritakan tentang seorang siswa sekolah menengah berusia 18 tahun bernama June (Storm Reid), seorang remaja yang hanya tinggal berdua dengan ibunya, Grace (Nia Long). Ayah June, James (Tim Griffin) meninggal ketika ia masih kecil. 

Seperti remaja pada umumnya, June menggunakan laptop dan smartphonenya hampir 24 jam dalam sehari. Missing memang menunjukkan betapa canggihnya teknologi dan internet di zaman sekarang. 

Permasalahan dimulai ketika Grace pergi liburan ke Kolombia bersama pacarnya,  Kevin (Ken Leung). 

Grace terlalu protektif terhadap June, dia mentransfer 350 dolar ke rekeningnya untuk keadaan darurat saat dia pergi. Ibu tunggal itu juga memiliki sahabat sekaligus pengacaranya, Heather (Amy Landecker).  

Saat Grace pergi bersama Kevin, June mengadakan pesta dengan teman-temannya selama akhir pekan. Setelah pesta selesai dia kemudian pergi untuk menjemput ibunya di bandara, tapi ibunya tak kunjung datang. 

Merasa khawatir, dia menghubungi Heather untuk mencari ibunya. Mereka mulai menghubungi konsulat Kolombia dan agen FBI yang ditugaskan untuk menangani kasus tersebut (Daniel Henney) namun segala sesuatunya tidak berjalan secepat yang diinginkan June, hingga ia menyewa masyarakat lokal, Javier (Joaquim de Almeida) dengan bayaran delapan dolar per jam.

Kita harus mengakui kecerdasan karakter June di film ini, berbagai cara yang ia lakukan agar menemukan ibunya membuat penonton terkesan. Berbagai temuan berhasil didapatkan oleh June hanya dengan duduk didepan laptop dan menggunakan internet. Dia bahkan menemukan rahasia kelam yang ditutup rapat-rapat oleh Grace.

Menggunakan situs web, face time, sistem bel pintu video keamanan, pelacakan geografis, dan penggunaan layanan streaming yang lucu membangun ketegangan yang dibutuhkan untuk sebuah film thriller.  

Selain editing dan akting para pemain yang mengesankan, plot cerita dari duo penulis naskah, Sev Ohanian dan Aneesh Chaganty patut diacungi jempol karena mampu menyajikan sebuah kisah yang sukses membuat penonton tercengang.

Setiap cerita dan adegan menjadi poin penting yang tidak boleh dilewatkan penonton. Ada beberapa teka-teki yang penuh teori dan plot twist diluar dugaan penonton. 

Missing tayang di seluruh bioskop Indonesia hari ini, 22 Februari 2023. Ayo bantu June mencari Grace mulai hari ini. (Fan)