Lukmanul Hakim Apresiasi Langkah Tegas Gubernur Anies Tutup Bar Holywings di Jakarta

FAZ • Wednesday, 29 Jun 2022 - 07:13 WIB

Jakarta - Anggota DPRD DKI Jakarta Lukmanul Hakim mengapresiasi tindakan tegas Gubernur DKI, Anies Baswedan yang menutup 12 outlet Holywings di Jakarta. Penutupan ini buntut promosi minuman keras yang menistakan agama dan mengandung unsur SARA.

Menurut Lukman, langkah ini perlu diambil untuk merespon keresahan masyarakat akibat penistaan agama yang dilakukan Holywings.

"Dengan begini masyarakat bisa melihat, pemerintah tidak berdiam diri menyaksikan penistaan yang melukai perasaan umat" ujarnya dalam keterangan tertulis, Senin (27/6/2022).

Sejak awal Lukmanul mendorong sanksi administratif seperti ini, untuk menambah efek jera selain dari sisi pidana.

Meskipun Gubernur Anies sudah mencabut izin operasional gerai Holywings di Jakarta, Lukmanul Hakim meminta agar proses hukum dan motif promosi miras Holywings bagi Muhammad dan Maria tetap berjalan.

"Apalagi kita tahu, dari kesalahan sefatal ini cuma enam orang dari tim kreatif Holywings yang jadi tersangka. Lalu bagaimana dengan tanggungjawab manajemen?" tanya Lukman.

Ketua DPD PAN Jakarta Barat tersebut mengatakan langkah Anies patut dicontoh oleh kepala daerah lainnya untuk menutup tempat hiburan dan diskotik yang meresahkan warga. Terlebih, tempat-tempat hiburan itu memang menyalahgunakan izin yang ada.

Bang Lukman --sapaan akrabnya-- optimis tindakan tegas seperti itu mampu memberikan efek jera terhadap tempat hiburan lainnya.

"Kepala daerah tidak boleh kalah dengan pemilik modal, apalagi jika mereka tidak memiliki izin yang cukup dan meresahkan kehidupan sosial dan keagamaan," pungkasnya.

Ia menghimbau seluruh pelaku usaha dan hiburan di Jakarta tidak lagi main-main dengan isu agama, yang sangat sensitif.