Kolaborasi JakLingko Indonesia Bersama Nippon KOEI akan Hasilkan Potensi Bisnis di Indonesia

MUS • Friday, 25 Mar 2022 - 15:34 WIB

Jakarta - PT JakLingko Indonesia bersama Nippon Koei Co., Ltd. sepakat menjalin kolaborasi internasional langsung dengan Nippon Koei Head Quarter Jepang, dalam mengolah data yang terakumulasi selama proyek EIPTJ untuk menghasilkan analisis potensi bisnis yang dapat dikembangkan di masa depan oleh PT JakLingko Indonesia.

Penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) yang dilakukan secara virtual di waktu bersamaan pada Jumat pagi (25/3) oleh Direktur Utama PT JakLingko Indonesia Muhamad Kamaluddin di Jakarta, Indonesia dan bersamaan ditandatangani Direktur dan Wakil Presiden Eksekutif Nippon Koei Co., Ltd. Takayasu Tsuyusaki di Kantor Pusat Nippon Koei di Tokyo, Jepang. Hal inilah mewujudkan kerjasama kedua perusahaan tersebut.

Kerjasama ini meliputi; pengolahan data dari JakLingko MaaS App, membuat model bisnis untuk proyek MaaS, membuat analisis potensi bisnis yang mungkin terjadi dan dapat dilakukan oleh PT JakLingko Indonesia, melakukan diskusi dan penentuan model bisnis melalui data insight menggunakan data diperoleh dari JakLingko MaaS App, melakukan proyek Proof of Concept (POC) bersama-sama untuk komersialisasi selanjutnya dari kegiatan bisnis non-tiket.

Direktur Utama PT JakLingko Indonesia, Muhamad Kamaluddin mengucapkan terima kasih kepada Nippon Koei atas dukungannya kepada JakLingko Indonesia, dan tentunya pengalaman global Nippon Koei di bidang penelitian dan pengembangan implementasi MaaS akan semakin memperkuat konsep MaaS. "Semoga dengan sinergi ini masyarakat dapat dengan mudah dan nyaman menggunakan layanan pada Aplikasi JakLingko," harapnya. 

Direktur dan Wakil Presiden Eksekutif Nippon Koei Co., Ltd. Takayasu Tsuyusaki mengatakan, Nippon Koei, akan membantu membuka peluang komersial MaaS dan sistem transportasi modern lainnya, dengan kemampuan perencanaan kota berbasis data real-time, dengan kata lain, “Pembuatan Kebijakan Berbasis Bukti”. Ini juga akan mengarah pada peningkatan besar dalam cara kerja kota, kelayakan huni, dan keberlanjutannya. 

"Kolaborasi antara JakLingko dan Nippon Koei akan membantu ekosistem MaaS di Indonesia untuk dapat mencapai strategi dengan pemahaman yang lebih baik mengenai berbagai prioritas dan target.” tambahnya. 

Proyek EIPT merupakan program jangka panjang Pemerintah Provinsi DKI Jakarta untuk meningkatkan pengguna transportasi umum sehingga diharapkan dapat mengurangi emisi gas karbon (CO2) dan meningkatkan kualitas udara di Jabodetabek. (Fan)