BAZNAS Dukung Program Vaksinasi IKALUIN Jakarta

ANP • Monday, 23 Aug 2021 - 22:18 WIB

JAKARTA - Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) mendukung program vaksinasi yang diselenggarakan Ikatan Alumni UIN (IKALUIN) Syarif Hidayatullah Jakarta yang diperuntukan bagi 1.000 peserta, terdiri dari keluarga besar alumni dan civitas akademik UIN Jakarta. Program vaksinasi IKALUIN ini merupakan salah satu kegiatan dari realisasi program Kita Jaga Kyai.

Kegiatan vaksinasi dosis kedua yang digelar di Gedung Student Centre UIN Jakarta pada akhir pekan lalu, dihadiri Pimpinan BAZNAS RI Saidah Sakwan, MA, Rizaludin Kurniawan, M.Si, Rektor UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Prof. Dr. Hj. Amany Burhanuddin Umar Lubis, Lc., MA dan Ketua Umum Ikatan Alumni UIN Syarif Hidayatullah Jakarta (IKALUIN) Dr Tb. Ace Hasan Syadzily, M.Si. 

Pimpinan BAZNAS RI Saidah Sakwan M.A mengatakan, BAZNAS berkomitmen mendukung upaya pemerintah dalam melaksanakan vaksinasi, terutama bagi para kyai.

"BAZNAS akan mensupport maksimalisasi vaksin secara nasional. Kita support ini sebagai bagian dari Program Kita Jaga Kyai. Karena UIN ini kan menjadi basisnya kyai ya di Indonesia. Jadi kita supportnya mendukung pendanaan operasional. Dengan kita support, saya kira target pemerintah untuk memaksimalisasi satu hari satu juta vaksin ini akan terlaksana," ujar Saidah. 

Saidah menjelaskan, selain program Kita Jaga Kyai, selama ini BAZNAS juga telah berperan dan berkontribusi aktif dalam upaya penanggulangan Covid-19 di Indonesia melalui berbagai program darurat dan program recovery dalam membantu sisi perekonomian masyarakat yang terdampak. 

Sementara itu, Ketua IKALUIN TB Ace Hasan Syadzily mengatakan, vaksinasi dosis kedua yang digelar IKALUIN ini, diperuntukkan bagi 1.000 peserta yang merupakan keluarga besar alumni dan civitas akademika UIN Jakarta. 

"Untuk IKALUIN ini sendiri adalah pelaksanaan yang kedua. Dan kita menegaskan bahwa vaksin itu aman dan halal. Karena UIN adalah perguruan tinggi Islam, jadi ini adalah syiar UIN untuk vaksinasi", kata Ace yang merupakan Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI.

Ace menyatakan, program ini tak hanya berhenti hari ini. "Ini akan terus dilakukan agar membantu kekebalan komunitas dapat diwujudkan secepat-cepatnya, agar Indonesia dapat lepas dari Covid-19". 

Program vaksinasi yang digelar ini merupakan kerjasama Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) bersama IKALUIN, Fakultas Kedokteran, Fakultas llmu Kesehatan, Rumah Sakit Syarif Hidayatullah, dan Rumah Sakit Haji UIN Jakarta. (ANP)