Deklarasi di Diponegoro, Projo Tegaskan Mayoritas Dukung Ganjar Pranowo Presiden 2024

ANP • Sunday, 15 Oct 2023 - 16:21 WIB

JAKARTA - Relawan Pro Jokowi (Projo) mendatangi Rumah Aspirasi Ganjar Pranowo Presiden 2024/TKRPP di Jalan Diponegoro, Menteng Jakarta Pusat,  Minggu (15/10/2023).

Mereka mendeklarasikan dukungan kepada Bakal Calon Presiden (Bacapres) 2024 Ganjar Pranowo. Hadir pada kesempatan ini perwakilan Projo dari Pengurus DPC Projo Jakarta Utara (Nasikin), Jakarta Selatan (Herry Purwanto), dan Projo Jakarta Timur (Ario Tedjo Dewanggono).

Nasikin selaku Ketua DPC Projo Jakarta Utara mengungkapkan bahwa kehadiran mereka di Rumah Aspirasi Ganjar Pranowo Presiden 2024 karena Ganjar Pranowo memiliki reputasi yang baik dalam kepemimpinannya. Di antaranya, yakni sebagai Gubernur Jawa Tengah (Jateng) selama dua periode. 

"Selama menjabat Bapak Ganjar terbukti mampu mengmengimpletasikan kebijakan yang sangat berpihak pada rakyat, dan memajukan sektor ekonomi serta pembangunan infrastruktur. Selanjutnya, kami yakin akan lebih banyak lagi Projo-Projo yang mendukung Pak Ganjar karena memiliki rekam jejak yang bagus dan jiwa kepemimpinan," paparnya kepada awak media.

Kemudian dilanjut Nasikin, Ganjar Pranowo juga seorang pemimpin  yang tegas, jujur, bersih, berani dan bernyali dalam mengambil keputusan.

"Beliau sangat mengerti birokrasi dan juga sudah  membuktikan program-program serta berani membuat keputusan. Jadi kami solid akan memenangkan Pak Ganjar sebagai Presiden 2024," tandasnya lagi.

Sementara itu, Ario Tedjo mengungkapkan sepakat dukungannya kepada Ganjar Pranowo dan sekuat tenaga memenangkan Ganjar Pranowo Presiden 2024.

"Pak Ganjar Pranowo sosok yang konsisten dalam menjalankan  prinsip-prinsip moral dan etika berdasarkan keyakinan agama. Penting untuk memiliki seorang pemimpin yang berinteraksi dan memiliki pegangan moral yang kuat. Ia juga memiliki wawasan yang luas dan pemahaman yang mendalam tentang kultur Indonesia serta pluralitas agama dan budaya," jelasnya.

Hal ini penting untuk menciptakan harmonisasi dan keadilan sosial di negara yang memiliki keberagaman seperti Indonesia, pemimpin yang berpegang pada nilai-nilai, Bhineka Tunggal Ika. Naskin bahkan mempertegas lebih dari 70 persen Projo mendukung Ganjar Pranowo Presiden 2024. 

"Pak Ganjar sangat jelas lahir dari keluarga sederhana dan dibekali dengan jiwa nasionali. Ganjar juga dikenal merakyat dan rendah hati, tidak egois dan memiliki karakter unik, disukai banyak orang, dan ia bisa mewarisi gaya dan semangat seperti pak Presiden Joko Widodo," pungkas Nasikin.

Sementara itu, Wakil Ketua Rumah Aspirasi/ TKRPP-PDIP Eko Sulistyo, mengatakan jika 
relawan yang tergabung dalam Pro Jokowi (Projo) kini sudah menjadi Projo Ganjar usai menyatakan deklarasi dukungan kepada Bacapres Ganjar Pranowo di Pilpres 2024. "Kami menerima aspirasi mereka dan mendorong keinginan untuk bersama-sama berjuangan, bergerak dan solid memenangkan Ganjar Pranowo di Pilpres 2024 supaya menjadi Presiden di 2024," tutupnya.