Bank Muamalat Gelar RUPST Tahun Buku 2022

MUS • Thursday, 11 May 2023 - 14:06 WIB

Jakarta – PT Bank Muamalat Indonesia Tbk melaksanakan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) untuk tahun buku 2022 pada Kamis, 11 Mei 2023 di Jakarta.

Dalam RUPST disetujui diantaranya laporan tahunan perseroan tahun buku 2022 termasuk laporan tugas pengawasan dewan komisaris dan dewan pengawas syariah untuk tahun buku 2022 serta pengesahan laporan keuangan untuk tahun buku 2022 dan penggunaan laba bersih untuk tahun buku 2022.

Bank Muamalat mencatatkan pertumbuhan laba sebelum pajak (profit before tax) pada tahun buku 2022 sebesar Rp52 miliar, meningkat 316% year on year (yoy). Peningkatan laba tersebut ditopang oleh kenaikan pendapatan berbasis komisi (Fee Based Income/FBI) perseroan sebesar 95% (yoy) dari Rp560,5 miliar per 31 Desember 2021 menjadi Rp1,1 triliun pada akhir Desember 2022. 

Pemegang saham juga menyetujui pembagian dividen kepada pemegang saham sebesar 18,8% dari laba bersih perseroan tahun buku 2022 atau sebesar Rp5 miliar, dengan memperhatikan persetujuan yang diperlukan, dan sisa dari laba bersih perseroan tahun buku 2022 tersebut secara keseluruhan akan dipergunakan untuk cadangan umum perseroan.

Anggota Badan Pelaksana Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) Bidang Penghimpunan, Penempatan, Investasi Langsung dan Investasi Lainnya, Harry Alexander mengatakan, BPKH sebagai Pemegang Saham Pengendali (PSP) Bank Muamalat senantiasa mendukung percepatan pertumbuhan bisnis perseroan melalui sinergi dan kemitraan strategis.

“Kami meyakini, Insya Allah susunan pengurus Bank Muamalat memiliki kompetensi yang mumpuni dalam mengimplementasikan strategi pertumbuhan bisnis Bank Muamalat yang berkelanjutan, serta senantiasa menjalankan perusahaan dengan tata kelola yang baik,” katanya.

Sementara itu, Direktur Utama Bank Muamalat Indra Falatehan mengatakan, dengan RUPST yang berjalan sesuai dengan rencana dan soliditas sesama pengurus perseroan yang telah terjalin dengan baik, pihaknya optimistis Bank Muamalat tetap menjadi bank syariah yang mampu memberikan solusi keuangan syariah yang selaras dengan kebutuhan masyarakat.

“Saya berharap jajaran pengurus perseroan yang ada saat ini terus meningkatkan soliditas dan bersama-sama membangun Bank Muamalat agar terus menjadi kontributor utama industri keuangan syariah di Tanah Air dengan semangat Tumbuh Sehat, Profit Berkelanjutan,” ujarnya.

Sebagai informasi, pada 1 Mei 2023 Bank Muamalat memperingati milad ke-31 tahun dengan mengusung tema "Terdepan, Tangguh, Tepercaya". Melalui tema ini, Bank Muamalat ingin menekankan nilai-nilai yang telah menjadi pijakan selama 31 tahun terakhir yaitu menjadi bank yang selalu terdepan dalam inovasi, tangguh dalam menghadapi tantangan ekonomi, serta tepercaya dalam menjaga amanah dan memberikan pelayanan terbaik kepada nasabah dan masyarakat.