GSK Ajak Kejar Imunisasi Dalam Rangka Pekan Imunisasi Dunia 2023

LAN • Tuesday, 9 May 2023 - 11:42 WIB

Jakarta - Dalam rangka Pekan Imunisasi Dunia 2023 dengan tema "Kejar Imunisasi, Lindungi Generasi Emas", GSK berkolaborasi dengan Kemenkes RI dan praktisi kesehatan lainnya untuk mengedukasi dan meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya mengejar ketertinggalan imunisasi lengkap.

Ketua Satgas Imunisasi Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI), Prof. Dr. dr. Hartono Gunardi, Sp.A(K) menjelaskan, imunisasi terbukti penting untuk perlindungan kesehatan anak, meski beberapa tahun terakhir pemberian imunisasi terkendala situasi pandemi Covid-19.

"Dengan semakin lengkap imunisasi yang diberikan pada anak, maka semakin baik pula perlindungan kesehatan anak dan tentunya juga akan berdampak pada kualitas hidup anak di masa depan. Namun, kondisi pandemi yang melanda dunia termasuk Indonesia dalam beberapa tahun terakhir telah membuat sebagian orangtua menghadapi tantangan untuk memberikan imunisasi bagi anaknya. Padahal, jika banyak bayi dan balita yang tidak mendapatkan imunisasi rutin lengkap kelak dapat berpotensi terjadi wabah berbagai penyakit yang dapat berakibat buruk terhadap kesehatan anak dimasa depan.” kata Prof. Dr. dr. Hartono Gunardi, Sp.A(K) pada acara media briefing World Immunization Week 2023 di Jakarta Pusat, Senin (08/05/23).

Selanjutnya, President Director & General Manager GSK Indonesia, Manishkumar Munot mengatakan, sebagai inovator industri farmasi, GSK terus mendukung pencegahan penyakit pada masyarakat.

"Sebagai inovator terkemuka industri farmasi, GSK memiliki portofolio teknologi vaksin yang komprehensif dan pengalaman panjang selama bertahun-tahun yang dimulai sejak periode 1900-an. Hingga saat ini, GSK telah menciptakan vaksin untuk 23 dari 32 penyakit yang termasuk dalam daftar WHO dan Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Kita semua harus mendukung pencegahan penyakit sehingga masyarakat pada umumnya dapat hidup lebih, mengurangi biaya pengobatan, dan dapat memperkuat perekonomian dalam negeri. Inilah cara kami bersama-sama mengatasi penyakit menular.” kata Manishkumar.

Dalam kesempatan yang sama, Founder komunitas @SmartMumsID, Vibriyanti. S.Si, Apt, MM menyambut baik inisiatif yang dilakukan GSK dalam momentum Pekan Imunisasi Dunia 2023 untuk mengedukasi para ibu dan orangtua di Indonesia agar lebih memahami pentingnya imunisasi. 

“Para ibu millenial yang tergabung di @SmartMumsID juga akan terus aktif berbagi pengalaman dan informasi kepada para ibu lainnya melalui media sosial, termasuk tentang pentingnya imunisasi untuk anak. Menurut kami, upaya ini penting untuk terus dilakukan, mengingat imunisasi sangat penting diberikan kepada anak untuk melindungi kesehatan mereka di masa yang akan datang. Untuk itu, kami akan ikut serta menjadi bagian dari agen perubahan dalam mendorong para ibu di Indonesia untuk lebih memahami manfaat mendapatkan imunisasi lengkap sesuai jadwal yang dianjurkan dan diharapkan tidak mudah terpengaruh dengan informasi menyesatkan yang belum terbukti kebenarannya mengenai vaksin,” ungkap Vibriyanti. (Jessica)