Kematian Akibat Covid-19 Naik Lagi, Kemenkes: Imbas Mudik dan Varian Arcturus

MUS • Friday, 5 May 2023 - 14:32 WIB

Jakarta - Angka kasus positif Covid-19 di Indonesia kembali mengalami peningkatan hingga mengakibatkan 148 korban jiwa dalam dua minggu ke belakang. Peningkatan ini pun menjadi tanda tanya besar bagi publik. Apakah faktor utamanya adalah tidak taatnya masyarakat pada protokol kesehatan atau kondisi imun yang sudah lemah.

“Sebetulnya, faktor utamanya itu karena telah ditemukan sub varian baru, yaitu Arcturus. Dimana sub varian ini akan lebih cepat menular dibandingkan dengan sub varian sebelumnya, yaitu BA.4 ataupun BA.5,” ujar Siti Nadia Tarmizi, Kabiro Komunikasi dan Pelayanan Publik Kemenkes dalam wawancara dengan Trijaya FM, Jumat, (05/05/2023).

Meskipun Arcturus cepat menular, namun fatalitas yang dimiliki sub varian ini dapat terbilang rendah. Walau demikian, Siti meminta masyarakat tetap waspada. 

“Untuk faktor lainnya dapat dilihat dari mobilitas yang ada, khususnya mobilitas pada saat arus mudik dan arus balik hingga akhirnya terjadi kenaikan kasus virus Covid-19 dan menyebabkan 148 kematian,” pungkas Siti Nadia Tarmizi. (Savira)