East Ventures Meluncurkan Digital Competitiveness Index 2023

LAN • Thursday, 6 Apr 2023 - 12:09 WIB

Daya saing semakin merata, mewujudkan keadilan digital bagi seluruh rakyat Indonesia pada Rabu, 5 April 2023.

Dalam kesempatan itu, East Ventures beserta para narasumber memberikan perspektif dalam menguatkan upaya peningkatan ekonomi digital menuju keadilan digital bagi seluruh rakyat Indonesia. Para tokoh menegaskan langkah serta strategi yang mereka lakukan untuk mencapai tujuan tersebut.

Ekonomi digital Indonesia mengalami pertumbuhan yang didukung konsumsi yang kuat dan digitalisasi yang semakin meluas. Hal ini tidak terlepas dari kolaborasi berbagai pemangku kepentingan di berbagai sektor. Pemerintah bersama sektor swasta bekerja sama dalam menjaga perkembangan digitalisasi di sektor-sektor esensial seperti fintech, logistik, edutech, dan healthtech.

Pertumbuhan ekonomi digital tetap menunjukkan tren positif, di mana untuk menghadapi tahun 2023, strategi yang tepat untuk mempertahankan perkembangan ekonomi digital di Indonesia yaitu: (1) pemerataan digitalisasi, (2) penguatan fundamental bisnis, (3) peningkatan kolaborasi, dan (4) penerapan Environmental, Social, and Governance (ESG).

“Upaya Indonesia untuk mencapai keadilan digital memerlukan adanya kolaborasi dari seluruh pemangku kepentingan. Pemangku kepentingan pada ekosistem ekonomi digital termasuk perusahaan startup dan konvensional, pemerintah, investor, hingga masyarakatBentuk kolaborasi dapat diarahkan pada usaha pemerataan digitalisasi, penguatan fundamental bisnis, dan penerapan strategi keberlanjutan melalui ESG.

Pengambilan langkah kolektif tersebut diharapkan dapat meningkatkan efisiensi dalam membentuk value add yang mendukung terjadinya pemerataan ekonomi digital yang berujung pada peningkatan ekonomi nasional secara keseluruhan,” kata Radju Munusamy, Partner dan NextLevel Leader PwC Indonesia.