Pelayanan Air Bersih di Jakarta akan 100 Persen oleh PAM Jaya

ANN • Tuesday, 31 Jan 2023 - 22:19 WIB

Mulai tanggal 2 Februari 2023, PAM Jaya akan kembali menjalankan operasional penuh pelayanan terhadap pengelolaan air bersih perpipaan di DKI Jakarta. Sebelumnya, PAM Jaya dibantu oleh PT Aetra Air Jakarta dan PT PAM Lyonnaise Jaya (PALYJA). 

"Masa kontrak konsesi kedua mitra ini sudah berakhir, mereka telah membantu kurang lebih 25 tahun dan secara hukum akan berakhir pada tanggal tersebut," ucap Syahrul Hasan selaku Direktur Pelayanan PAM Jaya pada program Trijaya Hot Topik Petang "Outlook Pelayanan Air Bersih di Jakarta" Selasa (31/01/23). 

PAM Jaya akan melayani seluruh wilayah DKI Jakarta sesuai dengan mandat yang telah diberikan oleh gubernur bahwa seluruh wilayah harus terlayani dengan air bersih. Target yang telah dicapai oleh PAM Jaya bersama dua mitranya kini adalah 65% sedangkan butuh 35% untuk mencapai pelayanan ke seluruh DKI Jakarta agar mencapai angka 100%. PAM Jaya akan berusaha untuk mencapai hal tersebut.

"Perlu penguatan dari berbagai pihak karena untuk mencapai tersebut butuh waktu tetapi akan kami kejar karena kewajiban kami adalah melayani warga DKI Jakarta," ucap Syahrul.

Perbedaan pelayanan yang signifikan yang terjadi pada PAM Jaya setelah berakhirnya kedua mitra tersebut adalah PAM Jaya tidak akan memandang siapa yang harus dilayani atau tidak melihat perbedaan kasta dari pelanggan yang ingin menggunakan jasa PAM Jaya.

"Kita tidak boleh melihat kelas pelanggan dalam konteks pelayanan. Jadi, kita harus melayani semuanya bahkan yang sebelumnya belum terjangkau oleh pihak PAM Jaya karena ini menyangkut dengan kewajiban PAM Jaya dalam melayani seluruh warga dan air bersih adalah hak untuk seluruh warga," tutupnya. (RVZ)