Efek Rumah Kaca Rilis Single Baru "Heroik"

ITK • Thursday, 22 Sep 2022 - 12:07 WIB
Efek Rumah Kaca

Jakarta - Efek Rumah Kaca di awal bulan September ini merilis single terbaru mereka yang berjudul "Heroik". Dan bukan Efek Rumah Kaca namanya kalau dalam lirik lagu mereka tidak terselip pesan-pesan sosial dan politik. Band asal Jakarta yang telah merilis 3 album dan 1 album mini ini bersiap untuk kembali menghadirkan album ke empat mereka dan Heroik merupakan single pertamanya.

Heroik sendiri bercerita tentang kekesalan Efek Rumah Kaca atas aksi heroik penuh pamrih yang terjadi dan menjadi perbincangan serta viral akhir-akhir ini. Aksi ini menurut mereka sangat terang-terangan dipertontonkan ke publik oleh public figure, pejabat, tokoh dan banyak orang dan akhirnya kekesalan ini pun dituangkan dalam lirik pada lagu "Heroik". Dan sama seperti album terakhir Efek Rumah Kaca yaitu album mini "Jalan Enam Tiga", Heroik dirilis oleh IDIIW Recors dan menjadi rilisan ke lima dari label rekaman independen ini.

Efek Rumah Kaca rencananya juga akan hadir dalam rangkaian acara ulang tahun MNC Trijaya yang ke-32 tahun untuk bisa berbagi cerita tentang perjalanan musik dan apa saja yang menjadi inspirasi mereka dalam bermusik sejak tahun 2000an. Dan tentu saja cerita tentang persiapan materi untuk album terbaru mereka. Obrolan seru bersama Efek Rumah Kaca bisa didengarkan di MNC Trijaya hari Senin, 26 September 2022 pukul 17.00 WIB dan juga bisa disaksikan di channel YouTube Trijaya serta media sosial Trijaya.

Lagu Heroik sejak tanggal 9 September sudah bisa didengarkan di berbagai platform digital dan juga di channel YouTube Efek Rumah Kaca, selain itu juga bisa didengarkan di Trijaya FM. (*ITK)