Sahabat Ganjar Bersama Komunitas Senam Dan Emak-Emak Pengrajin Deklarasi Dukungan

ANP • Monday, 19 Sep 2022 - 00:05 WIB

TASIKMALAYA - Pendukung Ganjar Pranowo diberbagai daerah terbilang aktif dalam menunjukan aksi dukungannya. Salah satu aksi dukungan itu dapat terlihat dari kegiatan Sahabat Ganjar yang menggandeng Komunitas Emak-Emak Pengrajin dan Komunitas Senam untuk memadati Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, pada Minggu (18/9).

Selain itu, Saga E-Sports juga terus menggelar kegiatan yang menyasar kepada generasi milenials. Bertempat di Kabupaten Lombok Timur, minggu ke 16 Turnamen PUBG terselenggara.

Rangkaian kegiatan ini diawali dengan melakukan senam sehat bersama Sahabat Ganjar yang dimeriahkan oleh ratusan orang yang tergabung dalam Komunitas Senam Jawa Barat. Kegiatan senam ini merupakan implementasi dari semangat Ganjar Pranowo yang peduli dalam meningkatkan pola hidup sehat melalui olahraga. Dalam memeriahkan acara, relawan Ganjar juga membagikan doorprize menarik bagi partisipan yang hadir pada acara ini.

Tidak hanya itu, dalam menggalang dukungan Sahabat Ganjar juga memberi wadah kepada anggota Komunitas Emak-Emak Pengrajin dan Komunitas Senam untuk menyuarakan aspirasinya. Pada kesempatan ini para simpatisan yang hadir menyuarakan dukungan kepada figur Ganjar Pranowo melalui deklarasi bersama relawan Ganjar. Emak-emak pengrajin dan pecinta senam ini melihat Ganjar Pranowo merupakan figur yang potensial dalam memimpin Indonesia yang lebih sejahtera dan maju.

Perwakilan dari DPW Sahabat Ganjar Jawa Barat, Kamila, hadir serta membuka rangkaian acara ini. Kamila berharap melalui aktifnya Sahabat Ganjar Jawa Barat dapat mengumpulkan dukungan yang penuh untuk mensukseskan Ganjar Pranowo tahun 2024 mendatang.

“Kami telah melihat sejak lama karakter kepemimpinan Ganjar Pranowo yang sangat merakyat dan penuh inovasi dalam kebijakan dan implementasinya. Berkumpulnya Sahabat Ganjar dengan Komunitas Emak-Emak Pengrajin dan Komunitas Senam disini merupakan bentuk rasa cinta dan dukungan tulus kami untuk membawa Ganjar Pranowo sukses di tahun 2024,” ujar Kamila.

Lanjut pada kegiatan selanjutnya, melalui SAGA Esports, para relawan melaksanakan turnamen offline PUBG Mobile minggu ke-16 di Kabupaten Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat.

Generasi muda yang berada di Kabupaten Lombok Timur antusias mengikuti jalannya turnamen, mereka adu kekuatan untuk mendapatkan hadiah sebesar 6 Juta Rupiah.

Ketua DPC Lombok Timur Zaki Akbar mengatakan bahwa adanya turnamen guna memperlihatkan talenta yang ada di Kabupaten Lombok Timur.

"Dengan menggelar turnamen PUBG Mobile diharapkan dapat mereka generasi muda dapat menonjolkan bakatnya untuk mampu memiliki jiwa yang bersaing secara sportif," ucap Zaki Akbar. (ANP)