Fakultas Vokasi UKI Lakukan Sosialisasi dan Pelatihan Senam Otot Dasar Panggul bagi Lansia

ANP • Thursday, 28 Apr 2022 - 16:47 WIB

Jakarta - Pengabdian kepada Masyarakat merupakan salah satu Tri Dharma Perguruan Tinggi yang harus dilakukan sivitas akademika pada masyarakat di lingkungan sekitar kampus. Prodi Sarjana Terapan Fisioterapi Fakultas Vokasi Universitas Kristen Indonesia, kembali melakukan pengabdian pada masyarakat di Posyandu Lansia Cililitan pada hari Rabu 6 April 2022.

Sosialisasi berupa penyuluhan dan pelatihan senam penguatan otot dasar panggul bagi pra lansia dan lansia. Kegiatan tersebut diikuti oleh 10 kader dan 10 lansia dengan tetap menjalani protokol kesehatan Covid-19.

Dalam sesi penyuluhan, Dosen Prodi Fisioterapi Rosintan Napitupulu, SKM.,MKM mengatakan  bila seseorang mengalami kelemahan otot dasar panggul dapat menimbulkan keluhan berupa; tidak dapat mengontrol buang air kecil dan buang air besar, sakit di kandung kemih, usus atau punggung saat beraktifitas. Keluhan tersebut dapat dicegah,  bila rutin melakukan senam penguatan otot dasar panggul.

Dalam sesi Pelatihan Dosen Prodi Fisioterapi Novlinda Manurung SSt.Ft.,S.Ft.,M.M dan James W.H Manik, SSt.Ft memberikan contoh senam penguatan otot dasar panggul dalam posisi duduk, berdiri dan berjalan. Sehingga para lansia dapat melakukan senam dengan santai dan nyaman. 

Sesi terakhir para kader harus mempraktikkan semua gerakan senam pada lansia dan didampingi oleh tim PkM Prodi Fisioterapi Fakultas Vokasi UKI. Para kader dan lansia selain mendapat ilmu juga mendapatkan gizi tambahan berupa multi vitamin, susu , minyak kayu putih dan makanan ringan.

Melalui Pengabdian ini diharapkan kader posyandu lansia dapat mengedukasi lebih banyak lagi lansia dalam menjaga kesehatan fisiknya dan senam ini dapat dilakukan secara mandiri. (ANP)