Kuatkan Peran Masyarakat Hadapi Pandemi, PMI Bentuk Relawan Desa Belalang 

MUS • Monday, 18 Apr 2022 - 15:11 WIB

Kediri - Dalam upaya meningkatkan kesiapsiagaan masyarakat baik mencegah, mendeteksi dan merespon ancaman penyakit yang berpotensi menjadi epidemi dan pandemi, PMI Kabupaten Tabanan bersama Desa Belalang melaksanakan pembentukan dan pengukuhan Komite dan Relawan Desa Belalang, Sabtu, 16 April 2022.

Kegiatan ini dilaksanakan di ruang rapat Desa Belalang, Kediri. Pengukuhan dilakukan terhadap 5 orang Komite Desa dan 20 orang Relawan Desa. 

Perbekel Belalang I Made Mustika,mengatakan Kegiatan ini dilaksanakan untuk menguatkan peran relawan Desa Belalang sebagai surveilans berbasis masyarakat dan garda terdepan ketika masa KLB/wabah terjadi seperti saat ini.

“Banyak kegiatan yang dilakukan relawan bersama PMI Kabupaten Tabanan seperti promkes, distribusi paket PHBS, spraying disinfektan, fogging dan masih banyak lainnya. Maka dari itu, untuk memperkuat peran relawan kami mengeluarkan SK terkait komite dan relawan desa ini” ujar Made Mustika.

Program PMI yang diberikan kepada Desa Belalang melalui pembentukan Relawan tanggal 2 november 2018 hingga saat ini sangat dirasakan dampaknya di desa, terutama saat terjadi suatu kasus yang berkaitan dengan adanya perkembangan penyakit berpotensi menjadi KLB.

Informasi cepat tersampaikan kepada PMI Kab. Tabanan dan cepat dilaksanakan kegiatan untuk merespon kasus tersebut. Selain itu relawan juga melaksanakan promkes kunjungan rumah agar menyentuh masyarakat langsung sebagai upaya pencegahan penyakit itu terjadi. 

Nyoman Sukawirma selaku Penanggung Jawab Program CP3 Tabanan menjelaskan bahwa Relawan Desa Belalang dibentuk oleh PMI Tabanan melalui program CP3 (Community Epidemic and Pandemic Preparedness Program) atau Program Kesiapsiagaan Epidemi dan Pandemi Berbasis Masyarakat, dengan indikator Desa Belalang pernah terjadi kasus Demam Berdarah (DB), pernah menerima program PMI sebelumnya (SIBAD) dengan respon cukup bagus.

Berdasarkan rekomendasi dari Dinas terkait dan berdasarkan penilaian PMI Kabupaten Tabanan, Desa Belalang dianggap mampu untuk melaksanakan Program CP3.

“Kegiatan ini merupakan suatu bentuk untuk memperkuat peran relawan Desa jika nantinya program CP3 ini berakhir, sehingga Desa kedepannya bisa memprogramkan untuk keberlangsungan kegiatan relawan,” ungkap Nyoman Sukawirma. 

"Menyelaraskan pemahaman program yang sudah dan akan dilaksanakan, diperlukan koordinasi yang baik antar lintas sektor yang ada, maka dari itu, dalam kegiatan ini kami menghadirkan Camat Kediri, Kepala Puskesmas III Kediri, Kepala Puskeswan Kediri dan Perangkat Desa Belalang," tutupnya.