Seleksi Terbuka Eselon I BRIN, 84 Pelamar dari Berbagai Kalangan

FAZ • Thursday, 3 Feb 2022 - 08:18 WIB

Jakarta - Seleksi Terbuka Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Madya Tahap I BRIN Tahun 2021 dibuka pada 3-17 November 2021 lalu.

“BRIN senantiasa terbuka menerima SDM unggul dari berbagai kementerian/ lembaga, maupun di luar itu,” ungkap Kepala BRIN, Laksana Tri Handoko. “Beberapa karakter yang utama dibutuhkan adalah SDM yang memiliki integritas, pembelajar dan pekerja, serta open minded,” ujarnya dalam siaran persnya di Jakarta (2/2/2022).

Sekretaris Utama BRIN, Nur Tri Aries Suestiningtyas menyatakan, telah terpilih tiga besar di tiap posisi yang ditawarkan oleh BRIN.

“Menariknya, animo pelamar cukup tinggi, bahkan beberapa di antaranya pelamar dari kalangan direktur di sebuah korporasi. Ini menunjukan banyak pihak di luar BRIN yang memiliki optimisme yang baik untuk membangun,” tuturnya.  

Berdasarkan data, pendaftar seleksi terbuka perdana BRIN ini berhasil menarik 84 pelamar. Di antara empat posisi, peminat terbanyak adalah untuk jabatan Deputi Bidang Riset dan Inovasi Daerah (BRIDA) yaitu 42 pelamar.

Mempertimbangkan hasil seluruh tahapan seleksi, beberapa hal disampaikan dalam sebuah pengumuman resmi tertulis. Pengumuman tersebut melampirkan nama-nama peserta yang dinyatakan lulus seleksi.

“Nama-nama peserta dalam lampiran pengumuman ini disusun berdasarkan urutan abjad nama depan, dan akan diajukan kepada Presiden Republik Indonesia untuk mendapatkan penetapan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku,” terang Nur.

Dalam keterangan resminya, ia mengesahkan daftar nama kandidat eselon I BRIN. Kandidat Deputi Bidang Kebijakan Pembangunan Boediastoeti Ontowirjo, Mego Pinandito, dan Tatang Muttaqin. Kandidat Deputi Bidang Kebijakan Riset dan Inovasi Boediastoeti Ontowirjo, Dudi Hidayat, dan Eniya Listiani Dewi. Kandidat Deputi Bidang Riset dan Inovasi Daerah Eniya Listiani Dewi, Mego Pinandito, dan Yopi. Inspektur Utama Arief Tri Hardiyanto, Christianus Ratrias Dewanto, dan Yudi Purwantoro

Nur menegaskan, keputusan Panitia Seleksi Terbuka Pengisian Jabatan Pimpinan Madya Tahap I BRIN Tahun 2021 bersifat final dan tidak dapat diganggu gugat.

Selain seleksi terbuka untuk keempat posisi eselon I tersebut, BRIN juga membuka dan memperpanjang seleksi untuk posisi Kepala Organisasi Riset hingga 4 Februari 2022. Informasi selengkapnya dapat disimak melalui https://selter.brin.go.id