Sah! Kantor Arkeologi Bali BRIN Siap Melayani Masyarakat

FAZ • Tuesday, 18 Jan 2022 - 07:10 WIB

Jakarta - Kantor Arkeologi Provinsi Bali - Badan Riset dan Inovasi Nasional Republik Indonesia (BRIN RI) telah melaksanakan upacara melaspas gedung yang baru direnovasi, pada Senin (17/01).

Pelaksanaan melaspas bertepatan dengan hari purnama yang diyakini umat Hindu Bali sebagai hari baik untuk melakukan upacara dan membersihkan unsur-unsur negatif. Upacara tersebut sekaligus menandai Kantor Arkeologi Bali BRIN siap memberikan pelayanan terbaiknya.

Kepala Kantor Arkeologi Provinsi Bali – BRIN RI Ida Bagus Putu Prajna Yogi berharap, dengan selesainya renovasi Kantor Arkeologi Bali ini semangat melayani masyarakat meningkat.

“Banyak masyarakat yang meminta ke kita untuk dibantu membaca lontar, bahkan sebagai saksi ahli yang berkaitan dengan pembacaan naskah-naskah kuno,” ungkap Yogi.

Lebih lanjut, Yogi menyebutkan bahwa program layanan unggulan seperti rumah peradaban akan terus dilanjutkan. Ia menegaskan bahwa program rumah peradaban dapat menumbuhkan kesadaran masyarakat.

“Peninggalan arkeologi bukan semata artefak tapi memiliki nilai pengetahuan dan menjadi salah satu pendukung peningkatan ekonomi kreatif,” ungkapnya.

Pelayanan lainnya yang dapat diberikan oleh Kantor Arkeologi Provinsi Bali-BRIN RI untuk masyarakat umum di antaranya berupa layanan perpustakaan umum, penerjemahan lontar, penelitian benda-benda budaya kuno, kunjungan museum, dan layanan sosialisasi informasi yang terkait dengan arkeologi. Kantor Arkeologi Provinsi Bali BRIN RI juga menjadi salah satu tempat pembelajaran siswa mengenai benda-benda budaya, pemagangan dan penelitian mahasiswa.