Tutup Akhir Tahun 2021 Dengan Bantuan Renovasi dan Pembagian Sembako

ANP • Monday, 27 Dec 2021 - 01:23 WIB

PALEMBANG - Menutup perjalanan akhir tahun 2021, hari terakhir roadshow Sahabat Ganjar di Sumatera Selatan, relawan Sahabat Ganjar berkunjung ke salah satu rumah warga yang berada di Kelurahan 8 lir, Kecamatan Lir  Timur Tiga, Palembang Sumatra Selatan. Minggu  (26/12). 

Kegiatan yang dihadiri oleh DPW Sumatera Selatan dan DPC Kota Palembang kali ini memberikan bantuan untuk renovasi rumah warga. Bantuan yang diberikan secara simbolis seperti bahan material semen dan pasir untuk merenovasi rumah warga. Penyerahan secara simbolis ini disaksikan oleh segenap warga di Jln. Setunggal RT.13 RW.003 Kel.8 Ilir IT.III Kota Palembang.

Terlihat raut wajah kegembiraaan pasangan pemilik rumah, Nur Khozin dan Novita, yang tempat tinggalnya akan direnovasi menjadi lebih layak. Hal ini semakin membuat semangat dari Sahabat Ganjar untuk menjalankan visi misi dalam berbagi pada sesama tidak akan padam.

“Dengan gerakan Sahabat Ganjar memberikan bantuan secara simbolis untuk renovasi rumah bertujuan untuk membuat mereka nyaman untuk tinggal serta meningkatkan kualitas rumah mereka menjadi lebih baik dari sebelumnya,” ujar Putra, selaku perwakilan DPC Sahabat Ganjar Palembang.

Sementara itu, Nur Khozin hanya bisa bersyukur kepada Allah karena tidak pernah menyangka melalui Sahabat Ganjar rumahnya dapat direnovasi sehingga lebih layak untuk mereka huni bersama keluarganya.

“Alhamdulilah, terima kasih Sahabat Ganjar, kami sangat bersyukur dan berterima kasih dengan bantuan bedah rumahnya,” ujarnya berkali-kali.

Rangkaian acara Sahabat Ganjar dilanjutkan dengan mengadakan pembagian sembako bagi para supir perahu gethek yang berada di Dermaga Gethek Jalan Jl. Benteng, 9/10 Ulu, Kecamatan Seberang Ulu I, Kota Palembang. Ghetek atau getek adalah rakit yang terbuat dari bambu panjang yang disusun serupa perahu yang digunakan warga untuk menyebrang sungai. 

Kehadiran Sahabat Ganjar yang membagikan bahan paket sembako ini diharapkan dapat membantu meringankan beban masyarakat, sopir gethek khususnya dalam menghadapi pandemi saat ini. Sembako bahan pokok seperti beras, minyak, mi instan, dan gula pasir diserahkan relawan Sahabat Ganjar pada para supir perahu gethek.

“Masa pandemi merupakan masa sulit yang dialami semua masyarakat, tetapi sesulit-sulitnya masih banyak yang lebih sulit dari kita dari saat ini. Dengan itu kehadiran Sahabat Ganjar dalam berbagi kepada masyarakat tidak akan putus,” terang Putra.

Sebagai penutup rangkaian kegiatan hari ini, relawan Sahabat Ganjar juga membagikan kaos bergambar Sahabat Ganjar kepada warga, yang berada di sepanjang jalan arah masuk pntu tol. 

“Kami relawan Sahabat Ganjar berharap agar Indonesia lekas pulih dari Covid-19, sehingga masyarakat dapat beraktivitas kembali seperti biasa. Karenanya relawan Sahabat Ganjar harus bersatu, saling menguatkan satu sama lain, karena perjuangan masih panjang.” pungkas Indah CH, Humas DPP Sahabat Ganjar yang ditemui disela acara.

Sahabat Ganjar seluruh Indonesia dapat terus memperkuat ikatan tali silahturahim agar terjalin dengan baik. Tak lupa acara yang diadakan Sahabat Ganjar ini selalu menerapkan protokol kesehatan dengan tetap menjaga jarak, menggunakan masker dan sering mencuci tangan. (ANP)