Progres Pembangunan Balai Kota Kendari Capai 75 Persen

MUS • Wednesday, 8 Dec 2021 - 14:49 WIB

Kendari - Progres Pembangunan gedung Balai Kota Kendari terus dijalankan. Capaiannya hingga kini sudah diangka 75 persen. Bila terlaksana tanpa ada kendala, maka gedung tersebut bisa diresmikan tahun depan. Seperti terpantau hari ini, Rabu (8/12/2021).

Alokasi anggaran sebesar Rp.80 Miliar disiapkan untuk pengerjaan tahap II gedung balai kota.

“Alhamdulillah, pengerjaan gedung Balai Kota Kendari terus berlangsung. Saat ini, progresnya mencapai 75 persen. Optimis proyek ini bisa dirampungkan sesuai kontrak,” ujar Wali Kota Kendari, Sulkarnain Kadir.

Proyek ini dibagi dalam tiga tahap. Tahap pertama, pembangunan gedung parkir dan podium yang menelan anggaran sebesar Rp57 miliar. Pengerjaannya telah rampung tahun 2019. Tahap II meliputi perampungan interior. Namun karena refocusing anggaran, pengerjaannya baru dilanjutkan tahun 2021 ini.

Lebih lanjut Sulkarnain Kadir mengatakan, Pemkot Kendari bakal menghadirkan Mall Pelayanan Publik. Rencana, pusat layanan masyarakat itu bakal buka setiap hari. Warga bakal semakin dimudahkan mengurus berbagai keperluan administrasi. Diantaranya, adminsitrasi kependudukan (adminduk), SIM (Surat Ijin Mengemudi), Paspor dan perijinan lainnya dalam satu tempat (One Stop Service).

"Tidak hanya sekedar One Stop Service, dipastikan pelayanannya berlangsung setiap hari, termasuk hari Sabtu dan Minggu. Kami sedang merancang konsep pelayanan kepada masyarakat tanpa hari libur. Cuma digilir nanti pegawainya supaya tetap mendapatkan hak-haknya,” ungkapnya.

Balai kota kendari terdiri dari tiga bangunan utama, yakni gedung parkir, podium, dan tower.

Untuk parkir sendiri terdiri atas tiga lantai, rinciannya dua lantai basement untuk parkiran yang menampung sekitar 207 mobil, 1 lantai untuk area komersil da perpustakaan serta parkir yang bisa menampung 18 mobil dan 677 unit motor. Sementara bagian roop top gedung bakal dijadikan tempat upacara. 

Untuk podium terdiri dari lima lantai. Lantai dasar bakal digunakan sebagai mall pelayanan publik. Sisanya empat lantai diperuntukkan sebagai sekretariat pemkot kendari yang meliputi ruang kerja wali kota dan perangkatnya. 

Lantai Mall Pelayanan Publik rencananya untuk instansi Badan Pengelola Pajak Dan Retribusi Daerah (BP2RD), Dinas Penanaman Modal Dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP), Dinas Kependudukan Dan Catatan Sipil (Disdukcapil) serta pelayanan publik lainnya.  

Meski dibangun ditengah keterbatasan anggaran, sulkarnain menekankan kepada kontraktor (penanggung jawab pembangunan) agar mengutamakan profesionalitas dan kualitas dalam bekerja sehingga bangunan yang dikerjakan sesuai dengan spesifikasi dan rencana, dan bisa dimanfaatkan dalam waktu yang lama. (HenQ)