Intip 6 Rahasia Sukses Samsung Jadi Brand yang Populer dan Digemari

ANP • Saturday, 4 Sep 2021 - 09:13 WIB

JAKARTA - Semua orang pasti tahu brand elektronik jebolan Korea Selatan yang bernama Samsung. Selain dikenal sebagai vendor elektronik mulai dari peralatan dapur hingga ponsel, Samsung juga banyak melakukan terobosan-terobosan pasar yang canggih.

Kualitasnya yang bagus dan rentang harga yang terjangkau, contohnya HP Samsung Terbaru 2021 membuat brand ini tak pernah kehilangan penggemar. Lalu, apa sih yang membuat Samsung semakin sukses dari tahun ke tahun?

Bagi Anda yang menjalankan bisnis sendiri tentunya sangat menarik untuk belajar kesuksesan Samsung. Terlebih perusahaan ini awalnya bukan perusahaan elektronik. Pendiri Samsung, Lee Byung-chul awalnya membuat perusahaan Samsung sebagai pabrik produksi mie dan distributor bahan makanan dalam kota.

Wah, semakin membuat penasaran ya. Ini dia rahasia sukses Samsung yang bisa Anda pelajari!

Produk-produk yang Berkualitas

Aneka peralatan elektronik yang dikeluarkan oleh Samsung dikenal awet dan tahan lama. Jarang sekali produk-produk Samsung ini mengalami kerusakan hardware. Kalaupun terjadi kerusakan, suku cadangnya mudah dicari.

Bahkan pengguna produk Samsung kerap berkelakar bahwa mereka sampai bosan menggunakan aneka produk elektronik Samsung karena tidak kunjung rusak. Jaminan kualitas dari Samsung ini tentunya menjadi daya tarik tersendiri bagi mereka yang mengutamakan ketahanan produk sehingga tidak harus keluar banyak uang untuk gonta ganti produk.

Menurut survei dari forum investasi di Indonesia atau Indonesia Investment, Samsung adalah brand ponsel pintar yang paling banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia. Hal ini menjadi bukti bahwa Samsung sudah melekat kuat di hati rakyat Indonesia karena keunggulan produknya.

Mengenal dan Mengetahui Kebutuhan Konsumen

Samsung elektronik tidak hanya mendirikan pabrik di berbagai belahan dunia, namun juga mengembangkan riset dan pembangunan lokal. Sehingga konsumen Samsung tak hanya mendapatkan kemudahan dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari mereka, melainkan juga dapat menciptakan peluang dari produk yang dikembangkan oleh Samsung.

Sebagai contoh, para desainer atau ilustrator sangat terbantu dengan adanya Samsung Note  yang menggunakan S Pen. Ritual menggambar malah terasa lebih mengasyikkan bagi para desainer dan ilustrator.

Pena digital yang digunakan bisa diatur ketebalan dan tipisnya goresan,kemudian bisa langsung diekspor ke file dengan bentuk JPEG atau PNG. Hal-hal semacam inilah yang membuat Samsung digemari oleh banyak orang, karena Samsung mengerti apa yang diinginkan oleh konsumen.

Banyak Variasi Model

Samsung mengembangkan banyak variasi gadget yang bisa dikoneksikan dengan mudah. Sebagai contoh, selain mengeluarkan berbagai seri HP dengan harga yang terjangkau, Samsung juga memproduksi smartwatch yang bisa dikoneksikan ke HP Anda.

Ponsel dan jam pintar ini bisa memantau kesehatan pribadi Anda, mulai dari tekanan darah, detak jantung, berapa jumlah kalori yang terbakar, apa saja olahraga yang sudah dilakukan, hingga waktu istirahat.  Anda pun bisa menjawab panggilan telepon atau membalas pesan dari jam pintar Anda.

Tak hanya itu, Anda bahkan bisa menyambungkan ponsel pintar ke laptop. Semua peralatan elektronik pintar Samsung bisa saling terkoneksi antara satu dengan yang lainnya.

Menggunakan Teknologi Terbaru

Samsung selalu menggunakan teknologi terbaru dalam setiap produk-produknya, baik itu kategori entry level maupun flagship. Hal yang sulit ditemukan di brand lainnya.

Tengok saja di lini ponsel pintar Samsung. Pada tahun 2018, Samsung merilis tampilan antarmuka yang dinamakan One UI dan diterapkan pada semua ponsel pintar yang diproduksi oleh Samsung. One UI sendiri adalah teknologi yang mengatur supaya tampilan antarmuka ponsel pintar Samsung terlihat lebih menarik dan bisa dioperasikan dengan satu tangan.

Konsumen Samsung menyambut kehadiran One UI dengan baik karena ponsel Samsung terlihat lebih rapi, ikon-ikonnya juga terlihat lebih jelas, dan navigasinya juga menjadi lebih mudah walaupun hanya dioperasikan dengan satu tangan.

Tertarik ingin menggunakan HP Samsung? Yuk, ke Blibli saja. Anda bisa menemukan informasi HP Samsung terlengkap!

Memiliki Layanan Purna Jual yang Handal

Layanan purna jual Samsung melalui MySamsung Service siap melayani para pelanggan hingga 24 jam dalam sehari, 7 hari dalam seminggu. Anda bahkan bisa mengakses layanan ini baik itu melalui call center, live chat, e-mail, atau bahkan dari aplikasi di HP .

Layanan purna jual yang selalu sedia setiap saat dan ramah dalam pelayanannya adalah salah satu hal yang paling dicari oleh konsumen. Saat kerusakan terjadi di luar negeri, Anda tidak perlu bingung karena bisa memperbaiki kerusakan itu di service center yang tersedia.

Tak hanya menawarkan layanan purna jual yang handal, Samsung bahkan mengembangkan layanan CSR atau Corporate Social Responsibility agar masyarakat lokal juga dapat menikmati aneka bantuan dan perkembangan teknologi dari perusahaan Samsung.

Aplikasi Bawaan yang Berkualitas dan Kemudahan dalam Update Software

Bagi yang gemar gonta-ganti laptop atau HP pasti paham bahwa banyak vendor gawai yang menanamkan aplikasi bawaan ketika kita produk mereka. Secara fungsi, kadang-kadang aplikasi ini kurang bermanfaat bagi user dan kualitasnya juga biasa saja.

Lain halnya dengan Samsung, Samsung justru menanam aplikasi bawaan yang berkualitas tinggi serta memberikan banyak manfaat kepada para pengguna produk mereka. Aplikasi bawaan yang cukup bermanfaat dari Samsung adalah Samsung members.

Melalui aplikasi ini Anda bisa bertemu dan berbincang dengan para pengguna Samsung lainnya. Hal ini menjadi bukti bahwa Samsung benar-benar serius dalam mengembangkan produk dan pengalaman berinteraksi bagi para pengguna.

Samsung juga menyediakan aneka layanan update software bagi Anda yang ingin melakukan upgrade sistem operasional dan layanan antarmuka, asalkan gawai Anda masih kompatibel dengan sistem operasional tersebut.

Nah, itu dia beberapa rahasia sukses Samsung sehingga populer dan disukai oleh banyak konsumennya. Mudah-mudahan langkah-langkah pintar Samsung ini bisa Anda terapkan dalam bisnis Anda ke depannya. Semoga bermanfaat infonya! (ANP)