KAI Daop 6 Yogyakarta Jalankan KA Tambahan Akhir Pekan

MUS • Friday, 26 Mar 2021 - 14:34 WIB

Yogya - Dengan tetap menerapkan protokol kesehatan pencegahan penyebaran covid-19 yang ketat pada moda transportasi kereta api, KAI Daop 6 Yogyakarta menjalankan KA tambahan pada akhir pekan.

“Untuk memenuhi permintaan pelanggan, KA tambahan keberangkatan dari Daop 6 Yogyakarta kembali dijalankan pada akhir pekan,” kata Manajer Humas PT KAI Daop 6 Yogyakarta, Supriyanto, Jumat (26/3/2021)

Saat ini beberapa KA untuk sementara hanya beroperasi pada tanggal-tanggal tertentu, diantaranya :

KA Taksaka Pagi, relasi Yogyakarta - Gambir, 26-29 Maret 2021

KA Taksaka Malam, relasi Yogyakarta - Gambir, 25-29 Maret 2021

KA Argo Lawu Fakultatif, relasi Solobalapan - Gambir, 28 Maret 2021

KA Senja Utama Yogya, relasi Yogyakarta - Pasarsenen, 28 Maret 2021

KA Senja Utama Solo relasi Solobalapan - Pasarsenen, 25, 26 & 28 Maret 2021

KA Fajar Utama Yogya, relasi Yogyakarta - Pasarsenen, 29 Maret 2021

KA Sancaka, relasi Yogyakarta - Surabaya Gubeng pp, 26-28 Maret 2021

KA Mutiara Timur, relasi Yogyakarta - Surabaya Gubeng - Ketapang, 26-28 Maret 2021

KA Progo, relasi Lempuyangan- Pasarsenen, 28 Maret 2021

Supriyanto menambahkan, pengoperasian kembali KA ini tetap diikuti dengan protokol pencegahan Covid-19 yang ketat untuk pencegahan penyebaran Covid-19 melalui transportasi kereta api.

KAI Daop 6 Yogyakarta menyiapkan lokasi pemeriksaan Rapid-test antigen khusus pelanggan KA jarak jauh di stasiun Yogyakarta, Lempuyangan, Klaten dan Solobalapan dengan tarif Rp 105.000.

Sedangkan pemeriksaan GeNose disediakan di stasiun Yogyakarta, Solobalapan dan Lempuyangan dengan tarif sebesar Rp 30.000. jadwal pemeriksaan jam 07.00-19.00 WIB. (Ron)