Gelar Webinar, Kominfo Kota Kendari Dorong Pemanfaatan Teknologi Pelayanan Publik Dimasa Pandemi

MUS • Friday, 4 Dec 2020 - 09:57 WIB

Kendari - Sudah memasuki sembilan bulan masa pandemi covid-19 di Indonesia belum juga berakhir, pelayanan publik di Pemerintah Kota Kendari tetap berjalan dengan tetap mematuhi protokol kesehatan Covid-19.

Sejumlah inovasi terus dikembangkan oleh Dinas Kominfo Kota Kendari kerjasama dengan organisasi perangkat daerah (OPD) Pemkot Kendari agar pelayanan publik tetap berjalan.

Beberapa inovasi layanan publik yang sudah membuahkan hasil diantaranya, Inovasi Pajak Menyapa Badan Pendapatan (Bapenda) Kota Kendari yang diraih Kepala Bapenda Kota Kendari Sri Yusnita dalam Pendidikan Kepemimpinan Nasional (PKN) di LAN RI Makassar tahun 2020 masuk kategori top five inovasi terbaik dari 50 peserta.

Selanjutnya, Inspektur Kota Kendari Syarifuddin dengan Program JARI (Jaga Kendari) yang diaplikasikan di pelayanan Dinas Catatan Sipil dan Kependudukan Kota Kendari, mendapat penghargaan juara 2 stand pameran terbaik dan penghargaan spesial reformer kategori 4.0 Reformer Style serta piagam penghargaan 10 terbaik.

Pelayanan informasi yang disampaikan melalui website dan media sosial milik kendarikota.go.id, yang dimaksudkan agar masyarakat bisa tau tentang seputar kebijakan, program, keberhasilan serta pembangunan Kota Kendari yang telah dicapai maupun yang akan dilaksanakan dan sejumlah inovasi pelayanan publik lainnya yang masih terus dikembangkan oleh Diskominfo Kota Kendari.

Guna lebih memaksimalkan pemanfaatan teknologi pelayanan publik di masa pandemi, hari ini Jumat (4/12/2020) pada pukul 13.00 WITA, Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN) bersama Diskominfo kota Kendari Menggelar Webinar secara virtual dengan mengangkat tema "Peran Kominfo Dorong Pemanfaatan Teknologi Pelayanan Publik di Masa Pandemi". Sebagai Narasumber Kepala Diskominfo Kota Kendari Moh.Nur Razak, Kepala Bidang E-government Kota Kendari Wawan Astanto dan sebagai moderator Kepala Bidang Infokom Herry Ashak. Sementara untuk peserta webinar ini diikuti oleh jajaran OPD, Camat,  Lurah, Masyarakat dan media.

Pelayanan publik dengan pemanfaatan teknologi dilakukan Diskominfo Kota Kendari tentunya berjalan sesuai Visi dan Misi Pemkot Kendari yaitu Mewujudkan Kota Kendari Kota Layak Huni Berbasis Ekologi, Informasi dan Teknologi.

Yang tentunya aktivitas pembangunan akan terus berkembang mengikuti kebutuhan masyarakat kota kendari yang semakin kompleks bervariasi agar efisiensi, efektivitas dan transparan melalui pelayanan pemerintah secara elektronik (E-government), serta peningkatan mutu pelayanan pelayanan kepada masyarakat dengan pemanfaatan teknologi telematik dapat dirasakan seluruh masyarakat kota Kendari. (Heng)