PMI Ingatkan Jurnalis Tetap Patuhi Protokol Kesehatan saat Meliput

Mus • Thursday, 13 Aug 2020 - 17:07 WIB

Jakarta - Pandemi covid-19 yang melanda dunia, termasuk Indonesia, tidak hanya memicu krisis kesehatan. Imbasnya juga terasa ke sektor ekonomi dan sosial. Luasnya dampak pandemi corona, membuat rasa ingin tahu masyarakat semakin tinggi. Di sinilah media berperan besar untuk memenuhi kebutuhan itu.

Di tengah tuntutan profesi untuk menghadirkan informasi tercepat dan terlengkap, jurnalis diingatkan untuk tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan.

Hal itu dikatakan pengurus PMI bidang Kesehatan dan Sosial, Heru Ariyadi, dalam webinar yang mengangkat tema "Keselamatan Jurnalis saat Meliput di Masa Pandemi", Kamis (13/8).

Menurut Heru sampai saat ini metode yang dipercaya paling efektif mencegah penularan virus corona ialah 3M. Yakni memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak.

"Persoalannya apakah itu sudah dilakukan dengan benar? Apakah sudah konsisten? Terutama saat tidak sedang bertugas. Ini penting karena kita tidak tahu siapa yang sehat dan siapa yang membawa virus. Fakta menunjukkan, orang yang tertular 80 persennya tanpa gejala. Itu yang perlu kita perhatikan secara serius," kata Heru.

Heru pun memberi beberapa tips bagi jurnalis yang bertugas di lapangan. "Jangan turunkan masker ke dagu maupun ke leher. Ketika melakukan wawancara dengan narasumber yang membuka masker, lebih baik wawancaranya dibatalkan," saran Heru.

Langkah penting berikutnya: menjaga jarak saat liputan. "Saya paham wartawan harus mendapat informasi yang lengkap dari narasumber. Umumnya pada peliputan yang terencana, bisa diatur untuk menjaga jarak. Tapi ketika meliput dadakan, ini biasanya yang sulit menjaga jarak. Tapi bagaimana pun harus diingat, menjaga jarak itu penting," tambah Heru.

Kemudian biasakan membawa perlengkapan pribadi saat bertugas. Misalnya hand sanitizer, tisu basah dan alat makan sendiri.

Terakhir yang tidak kalah penting, lakukan dekontaminasi usai bertugas terutama setelah meliput di tempat berisiko seperti rumah sakit atau pemakaman. Bersihkan peralatan liputan, cuci baju, dan segera mandi.

"Lebih baik ribet tapi aman. Ini yang perlu dipegang," pungkas Heru. (Mus)