Komet Neowise Dapat Dilihat Di Indonesia

AKM • Wednesday, 22 Jul 2020 - 11:19 WIB

Jakarta - Komet Neowise atau secara resmi dikenal sebagai C/2020 F3 adalah sebuah komet yang ditemukan pada 27 Maret 2020. Menurut Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN), komet Neowise akan dapat terlihat di Indonesia pada 19 hingga 25 Juli 2020.

Komet Neowise kabarnya tidak akan terlihat kembali dalam waktu 6.800 tahun. Komet tersebut memiliki banyak keistimewaan, mengutip Space.

frame frameborder="0" height="1" id="google_ads_iframe_/7108725/Desktop-Detail-Parallax_0" name="google_ads_iframe_/7108725/Desktop-Detail-Parallax_0" scrolling="no" style="box-sizing:border-box; border-bottom-width:0px; border-left-width:0px; border-right-width:0px; border-top-width:0px; padding-bottom:0px; padding-left:0px; padding-right:0px; padding-top:0px; vertical-align:bottom; width:545px" title="3rd party ad content" width="1"> Komet yang juga sering dijuluki sebagai “cosmic snowballs” ini terbuat dari es, batu, dan debu. Mereka akan mengorbit ke matahari, ketika itu sebagian besar komet akan memanas dan mulai mengalirkan dua ekor (satu terbuat dari gas dan debu, satunya lagi terbuat dari molekul gas bermuatan listrik atau ion).

Karena cahayanya yang begitu terang, untuk melihat komet Neowise relatif mudah bagi penggemar astronomi untuk melihatnya di langit malam hari hanya dengan mata telanjang.

"Sangat jarang komet memiliki cahaya terang sehingga kita bisa melihatnya dengan mata telanjang atau bahkan hanya dengan teropong,” kata Emily Kramer, seorang peneliti tim penyelidik untuk NEASAISE NEASA di Jet Propulsion Laboratory NASA.

Menurut Kramer, komet memiliki banyak air di dalamnya bahkan seperti 13 juta kolam renang Olimpiade air. Ukuran Neowise berdiameter sekitar 3 mil (5 kilometer), itu berarti termasuk komet yang cukup besar tetapi berukuran rata-rata.

Sedangkan kecepatan yang dimiliki Neowise dengan kecepatan 40 mil per detik (sekitar 144.000 mph, atau 231.000 km/jam). Joe Masiero, wakil penyidik utama misi Neowise mengatakan komet tersebut bergerak sekitar dua kali lebih cepat dari kecepatan Bumi mengelilingi Matahari.

Jangan khawatir, komet Neowise tidak akan menabrak Bumi. Letak komet saat ini sekitar 70 juta mil (111 juta kilometer) jauhnya dari Bumi, Lindley Johnson mengatakan bahwa Neowise melintasi bidang orbit Bumi di dalam orbit pemulihan dan hampir mendekati orbit Merkurius. (AKM)

Okezone.com