74 Tahun Berdiri, Sony Ubah Nama pada April 2021

ADM • Monday, 6 Jul 2020 - 09:38 WIB

JAKARTA- Sony dikabarkan akan mengubah nama perusahaan usai berdiri 74 tahun. Para pemegang saham telah menyetujui pergantian nama perusahaan menjadi 'Sony Group'. Perubahan nama tersebut akan berlaku pada bulan April 2021.

Dikutip dari laman Gizchina, Minggu (5/7/2020) Sony merupakan perusahaan multinasional asal Jepang yang berdiri pada 7 Mei 1946 di Nihonbashi, Tokyo, Kepang. Bisnis utama perusahaan adalah pengembangan produk elektronik.

Perubahan nama akan mengantar pada positioning identitas yang lebih luas. Sony kemungkinan akan meningkatkan upayanya dalam layanan keuangan dan bisnis lainnya. Targetnya adalah menempatkan bisnis lain ini setara dengan elektronik.

"Kami memutuskan untuk mengubah nama perusahaan menjadi Sony Group karena kami ingin memanfaatkan sepenuhnya keanekaragaman portofolio bisnis kami untuk mempromosikan pengembangan dan evolusi bisnis," kata CEO Sony, Yoshida Kenichiro.

 

Sumber : Okezone.com