Cerita Agen Rahasia dan Mitra Inovatornya dalam Spies in Disguise

Marlene Karamoy • Wednesday, 25 Dec 2019 - 03:12 WIB

Genre: Animasi

Sutradara: Nick Bruno, Troy Quane

Berdasarkan: Pigeon: Impossible karya Lucas Martell

Pengisi Suara: Will Smith, Tom Holland, Ben Mendelsohn, Karen Gillan, Rashida Jones, DJ Khaled, Masi Oka​​

Durasi: 1 jam 42 menit

Distributor: 20th Century Fox

Mulai tayang di bioskop Indonesia: 25 Desember 2019

Selamat Natal, Pendengar Trijaya! Dalam masa liburan ini, kita diajak mengikuti pengalaman agen intel dan inovator pencipta gadget-gadget canggih, yang biasanya hanya muncul sekilas di cerita spionase.

Aktor berpengalaman Will Smith dan bintang kekinian Tom Holland berkolaborasi dalam tim super intelijen unik, untuk menyelamatkan dunia dalam "Spies in Disguise". Action - komedi ini menghadirkan petualangan agen mata-mata elegan Lance Sterling (Will Smith) dan ilmuwan sekaligus inovator cerdas cinta damai, Walter Beckett, disuarakan oleh Tom Holland. Mereka menjalani misi rahasia penuh tantangan. 

Keseruan petualangan antara dua karakter unik ini, dikemas dalam kisah seru penuh aksi tak terduga. Dimulai dari organisasi rahasia The Agency, Lance adalah personil terbaik di sana. Sementara Walter adalah pembuat senjata dan peralatan inovatif, ampuh, namun tidak mematikan. Saat sedang mengungkap kasus rumit, Lance difitnah sehingga membuatnya terpaksa berhubungan dengan Walter. 

Untuk membuktikan Lance tak bersalah, dia harus menemui saksi kunci di luar negeri. Caranya, dia harus tak terlihat, alias menghilang. Melalui penemuan uniknya, Walter membuat Lance berubah wujud menjadi burung merpati.

Dialog dan adegan lucu dapat dinikmati penonton anak-anak sampai dewasa, khususnya saat Lance beradaptasi sebagai merpati. Perlahan dia menyadari, inovasi Walter sebenarnya tidak jelek-jelek amat, malah sangat berguna untuk pengungkapan misinya.

Sutradara Nick Bruno mengatakan, "Mengubah seorang pria menjadi burung memang terdengar menggelikan. Namun kami tidak ingin membuatnya menjadi sesuatu menggelikan, kami ingin menyajikan kisah mata-mata sungguhan, namun dalam bentuk animasi" 

Tidak hanya menghadirkan cerita seru dan unik, "Spies in Disguise" juga memberi kisah persahabatan segar. Porsi humor dan seru ditampilkan sangat menarik lewat dua karakter, semua dikemas dalam visual dan gaya berbeda dibanding animasi pada umumnya. Tokoh Lance digambarkan sangat mirip dengan Will Smith yang mempesona. Begitu juga dengan Tom Holland, yang seolah dibuatkan versi animasinya. 

Selain itu, pesan untuk menjadi diri sendiri, menghargai kompetensi individu masing-masing, penyelesaian konflik penuh kedamaian dan antikekerasan, juga terasa kuat disampaikan sampai akhir cerita berdasarkan animasi Pigeon: Impossible (2009) karya Lucas Martell ini. 

Dihiasi musik bersemangat di bawah arahan musisi sekaligus DJ Mark Ronson sebagai executive music producer, penonton dibawa dalam pengalaman menyaksikan Will Smith, yang tetap energik dan mempesona, namun kali ini dalam tampilan animasi yang sarat pesan.

(*)